Install Builtin Busybox Pada MIUI ROM – UnRooted – Xiaomi Redmi 2 Prime - DHOCNET Blog

Install Builtin Busybox Pada MIUI ROM – UnRooted – Xiaomi Redmi 2 Prime

Install Builtin Busybox Pada MIUI ROM – UnRooted – Xiaomi Redmi 2 Prime

Bismillah,…

Setelah pada postingan terdahulu saya memuat tulisan tentang metode instalasi widget Busybox pada handphone Xiaomi Redmi 2 Prime yang telah di root, kali ini saya akan memuat tentang metode yang sama, pada handphone yang sama, namun, perangkat dalam kondisi un-rooted atau belum di root.


Catatan:
Untuk informasi tentang judul yang berisi kalimat 'builtin' silahkan merujuk ke tulisan saya sebelumnya yang berjudul Instalasi Builtin Busybox Pada Android – Rooted – Xiaomi Redmi 2 Prime.


Metode yang sama, aplikasi yang sama. Silahkan pasang dulu Android Terminal Emulator dari https://play.google.com/store/apps/details?id=jackpal.androidterm bila pada ponsel belum terpasang.

Buka Android Terminal Emulator lalu periksa mode block partisi /system dengan perintah mount | grep system.



Terlihat pada gambar diatas bila mode muat block partisi adalah ro (read only) yang dengan jelas menyatakan bila kita tidak dapat menulis apapun pada partisi tersebut.

Trik yang digunakan pada metode ini adalah dengan memanfaatkan hak baca tulis yang diberikan oleh system terhadap aplikasi Android Terminal Emulator. Yang tepatnya, hak baca tulis pada direktori kerja aplikasi.

Info:
Hak baca tulis tiap aplikasi berada pada direktori kerja masing-masing. Yaitu pada folder /data/data/nama.aplikasi.

Direktori kerja Android Terminal Emulator berada di /data/data/jackpal.androidterm. Sebagai langkah awal, saya akan membuat sebuah folder baru bernama bin di dalam direktori kerja Android Terminal Emulator dengan perintah mkdir /data/data/jackpal.androidterm/bin.



Kemudian saya akan melakukan instalasi widget Busybox pada folder yang baru dibuat dengan perintah busybox –-install -s /data/data/jackpal.androidterm/bin.



Selesai. Sekarang widget Busybox telah lengkap terinstall pada direktori /data/data/jackpal.androidterm/bin dan siap digunakan.


Namun, karena direktori /data/data/jackpal.androidterm/bin belum masuk dalam environment PATH, maka untuk menjalankan perintah busybox kita harus menuliskan path secara lengkap. Misalnya kita ingin menjalankan perintah uname, maka kita harus mengetik seperti berikut:

$ /data/data/jackpal.androidterm/bin/uname

Sangat panjang bukan?

Nah, untuk mengatasinya, ikuti langkah berikut.

Tap tombol menu pada sudut kanan aplikasi Android Terminal Emulator lalu pilih Preferences.



Kemudian pada jendela yang terbuka, scroll ke bawah dan temukan sub-menu Initial command, lalu tap pada sub-menu tersebut.



Pada input box yang ditampilkan, masukan parameter berikut ini.

Export PATH=$PATH:/data/data/jackpal.androidterm/bin
clear

Tap OK lalu restart Android Terminal Emulator.



Selesai.

Buka lagi Android Terminal Emulator dan coba jalankan perintah-perintah Busybox secara langsung, ;-)

CATATAN:
Metode ini tidak berlaku untuk seluruh system Android dan hanya berlaku pada Android Terminal Emulator saja.

Please write your comments