blog.dhocnet.work - Salah satu kitab hadits dalam bentuk digital yang bisa didapatkan gratis di Google Play Store bernama Hadits Sahih Abu Daud. Kitab hadits digital ini dikembangkan oleh A-HA dan dirilis dalam bahasa Indonesia.
Hadits Abu Daud digital ini termasuk aplikasi baru yang pertama kali dirilis di sekitaran 8 Mret 2018. Membawa tampilan sederhana dan navigasi yang memudahkan dalam penggunaannya.
Fitur yang dibawa juga termasuk lengkap seperti fitur pencarian hadits, penanda (bookmark) dan berbagi. Hanya saja, untuk fitur penanda, dibutuhkan koneksi internet agar dapat digunakan.
Selain fitur diatas, Anda juga dapat menyesuaikan tampilan kitab, seperti jenis font, penulisan dan ditampilkan atau tidaknya hadits dalam tulisan Arab.
Jika berminat, Anda bisa mendapatkannya langsung di Google Play Store.