Cara Seting Ulang Ponsel Android - DHOCNET Blog

Cara Seting Ulang Ponsel Android

Cara Seting Ulang Ponsel Android

Cara Seting Ulang Ponsel Android

blog.dhocnet.work - Ada berbagai alasan yang tentu Anda sendiri yang tahu, mengapa harus melakukan riset sebuah ponsel berbasis Android. Seperti misalnya, sistem sudah kacau karna terlalu banyak aplikasi aneh-aneh, ponsel bekas pemberian, atau hanya sekedar untuk penyegaran.




Entah apapun alasanya, jika memang Anda harus melakukan riset ponsel kembali ke setelan pabrik, berikut adalah langkah-langkahnya.

CATATAN: Sebelum melanjutkan, silahkan backup terlebih dahulu data-data penting Anda seperti foto, dokumen dan lainnya.

CATATAN: Ponsel yang bersistem Android 5 Lollipop keatas telah menerapkan sistem penguncian FRP (Factory Reset Protection) berbasis awan. Fitur ini membutuhkan akun Google terakhir yang terdaftar di ponsel. Jika Anda lupa dengan akun Google Anda, silahkan di konsultasikan kepada seseorang yang mengerti tentang ini.

Langkah Pertama
Buka menu Pengaturan. Untuk membukanya bisa melalui Menu utama dan bisa juga melalui panel status bar.

Cara Seting Ulang Ponsel Android

Pada jendela Pengaturan, usap layar keatas untuk menampilkan menu-menu di bawahnya. Usap secara perlahan sampai Anda menemukan menu Cadangkan & Setel Ulang. Tap pada menu tersebut.

Langkah Kedua

Cara Seting Ulang Ponsel Android

Jendela Cadangkan & Setel Ulang menampilkan benerapa opsi sebelum menuju ke opsi riset. Yaitu opsi backup.

Opsi ini dapat dimanfaatkan untuk membackup seluruh data Anda sebelum proses riset dilakukan dan akan mengembalikan data setelah proses riset selesai. Hanya saja Anda membutuhkan koneksi internet yang cepat untuk melakukan backup dan proses ini membutuhkan waktu yang lama jika Anda belum pernah melakukan backup ke awan sebelumnya.

Disini kami melewati opsi backup ini dengan mematikan pilihan Pemulihan Otomatis dan lebih memilih untuk membackup data ke komputer saja.

Setelah siap, tap Kembalikan ke setelan pabrik dan tap lagi pada pilihan SETEL ULANG PONSEL.

Tunggu sampai proses riset selesai. Proses ini memakan waktu yang cukup lama jadi pastikan jika baterai ponsel Anda berisi lebih dari 60%.

Pengaturan Awal Ponsel Android
Setelah proses riset berhasil dilakukan, Anda akan menemukan tampilan sambutan seperti terlihat pada gambar berikut:

Cara Seting Ulang Ponsel Android

Lanjutkan pengaturan awal ponsel Android di edisi lain di sini https://blog.dhocnet.work/2018/08/panduan-seting-android-di-perangkat-baru.html.

Lain-Lain
Ponsel berbasis Android memiliki banyak sekali variasi yang kesemuanya tergantung dari vendor ponsel yang Anda gunakan. Beberapa menu juga terkadang diletakan di tempat berbeda. Seperti terlihat pada gambar berikut:

Cara Seting Ulang Ponsel Android

Jika Anda masih tidak menemukan menu riset, Anda bisa memanfaatkan fitur pencarian.

Cara Seting Ulang Ponsel Android

INGAT! Lakukan backup data terlebih dahulu sebelum Anda melakukan riset ponsel.


Please write your comments