Membackup Aplikasi Terinstall Pada Blackberry 4.5 - DHOCNET Blog

Membackup Aplikasi Terinstall Pada Blackberry 4.5

Membackup Aplikasi Terinstall Pada Blackberry 4.5


Bismillah,...

Terdengar sangat kuno dan jadul. Blackberry 4.5 yang sudah ketinggalan jaman. Tapi apapun itu, langkah ini pernah saya lakukan dan sekarang saya akan men-dokumentasi-kanya disini.





Tulisan ini akan memuat tentang proses pem-backup-an untuk aplikasi-aplikasi yang terinstall pada perangkat Blackberry 4.5 tanpa komputer. Langkah ini saya lakukan saat saya sedang berada dalam perjalan.

Ok. Langsung saja.

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah menyiapkan peralatan yang diperlukan. Disini, saya menggunakan dua aplikasi dalam prosesnya. Aplikasi-aplikasi tersebut adalah File Manager Pro dan JadAnywhere.

Setelah kedua aplikasi terinstall dengan baik, buka aplikasi File Manager Pro dan masuk ke direktori ///SDCard/Blackberry/app_world/{PIN}/.

Direktori ini adalah direktori tempat dimana aplikasi-aplikasi yang di-download dan terinstall berada. Didalamnya terdapat file-file program yang telah diekstrak dengan ekstensi *.rem. Perhatikan gambar berikut untuk lebih jelasnya.


Dari gambar diatas, ekstensi yang sebenarnya dari file-file itu adalah *.app dan *.cod. Tapi kita tidak perlu mengganti ekstensi-nya secara manual karena proses penyalinan nanti akan secara otomatis mengganti ekstensi file-file didalam folder target.

Ok. Seperti yang telah disebutkan diatas, proses selanjutnya adalah menyalin file-file aplikasi yang diinginkan. Salin langsung dari folder aplikasi lalu letakan pada folder lain.



Dari gambar diatas terlihat bahwa ekstensi file berubah dengan sendirinya setelah proses penyalinan selesai.


Selanjutnya adalah membuat file downloader-nya menggunakan JadAnywhere.

Buka aplikasi JadAnywhere, pilih direktori aplikasi yang dimaksud, kemudian tekan BB Menu -> Create JAD.


Kemudian isi kolom yang disediakan. Seperti nama aplikasi, versi, vendor, dan deskripsi.


Tekan [Complete] bila semua kolom telah terisi dan sudah benar.


Selesai. Bila semua proses dilakukan dengan benar, maka dalam folder aplikasi akan terdapat file baru dengan ekstensi *.jad yang nanti digunakan untuk melakukan proses instalasi. Untuk melakukanya, buka File Manager Pro lalu jalankan file *.jad yang dibuat tadi dan pemasang aplikasi akan langsung menanganinya.


Oh iya, untuk mendapatkan informasi aplikasi, buka file yang ber-ekstensi *.app sebagai teks. Disitu terdapat semua informasi tentang aplikasi seperti nama dan versi.


Download: File Manager Pro dan JADAnywhere

Sekian dan semoga "masih" bermanfaat,.. :D

2 komentar