Pada catatan - catatan sebelumnya telah ditulis beberapa kali tentang koneksi internet pada Slackware. Hanya saja masih menggunakan metode klasik. Yaitu menggunakan terminal.
===================================================
UPDATE - 02 September 2014
===================================================
Pada Slackware 14.1, saat saya menggunakan KPPP tanpa parameter tambahan di menu Modem Commands yang berisi string "ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0", ternyata modem dapat terhubung dengan internet tanpa masalah.
DHOCNETADS
Nah, di kesempatan ini, saya akan mencoba untuk memuat catatan tentang koneksi internet (lagi) pada Slackware menggunakan aplikasi berbasis GUI dan semuanya sudah ada pada paket instalasinya. Tinggal pakai dan konek. hehe,.. :)
DHOCNETADS
Siapkan peralatan yang akan dibutuhkan. Modem atau ponsel yang support untuk digunakan sebagai modem. Bila menggunakan bluetooth, jangan lupa untuk mengaktifkanya terlebih dahulu. Melalui terminal, ketikan perintah berikut:
$ su -c 'chmod +x /etc/rc.d/rc.bluetooth && /etc/rc.d/rc.bluetooth start'
Sekarang jalankan aplikasi Kppp dari KMenu -> Internet -> KPPP
Pada tampilan awal KPPP, klik tombol Configure
Pada tampilan selanjutnya, klik tombol New -> Manual Setup
Isikan Connection name dengan nama terserah Anda dan Phone Number dengan nomor telepon modem. Biasanya *99# untuk jaringan GSM. Lalu klik tombol OK -> OK.
Kemudian klik tabulasi Modem, pilih New
Isi Modem name, Modem device dan Connection speed sesuai dengan properti modem Anda.
DHOCNETADS
Untuk Modem device, bisa kita lihat dari KMenu -> System -> KSystemLog pada tabulasi Kernel Log.
KSystemLog membutuhkan akses root untuk membaca berkas sistem. Jadi masukan password root saat diminta, :)
Pada jendela Kernel Log, akan terlihat perangkat yang terkoneksi dan peletakanya (dengan nama apa)
Masih pada New Modem, klik Modem -> Modem Commands
Tambahkan ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 pada kolom Initialization String 2
DHOCNETADS
OK -> OK -> OK. Kembali pada tampilan depan, pilih modem, isikan Username dan Password kemudian klik Connect
Weeee,..... udah gak pake terminal lagi. Slackware pun ternyata gak melulu command base, :D
NB:
Agar Nokia E63 langsung terdeteksi sebagai modem, pilih PC Suite saat konfirmasi pada ponsel setelah USB terpasang.
UPDATE - 02 September 2014
===================================================
Pada Slackware 14.1, saat saya menggunakan KPPP tanpa parameter tambahan di menu Modem Commands yang berisi string "ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0", ternyata modem dapat terhubung dengan internet tanpa masalah.
DHOCNETADS